Kamis, 19 Juni 2008

Keluh kesah ibu pertiwi

Hai orang pribumi

Ada kisah ibu pertiwi

Dia bersedih dan merintih

Meratapi nasib bangsa ini


Tiada henti dia sakit hati

Menyongsong sebuah ironi

Dari kalangan sendiri


Banyak korupsi disana sini

Bencana terjadi silih berganti

Dari gempa bumi hingga tsunami

Air mata jatuh tak terhenti

Dari matamu ibu pertiwi


Hura-hara kian kemari

Tak dapat teratasi lagi

Wahai saudara-saudiri

Patuhi hukum dan norma negeri


Jauhi sepak terjang yang merugi

Kita bangkitkan ibu pertiwi

Ditengah meraknya globalisasi


Ibu pertiwi,

Kisahmu abadi

Di dalam hati kami

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

tinggalkan komentar anda disini! :)