SESUATU YANG TELAH DIUNGKAPKAN SERING KALI MEMBUAT KITA MENJADI SEGAN DAN MALU AKAN DIRI SENDIRI, NAMUN APABILA YANG KITA UNGKAPKAN ITU ADALAH SUATU KESEDIHAN MUNGKIN SAJA PENGUNGKAPAN ITU MENJADI SUATU YANG MELEGAKAN.
Seseorang Pria pernah bilang padaku Bahwa didunia ini tidak ada yang mencintainya Dan mati, lebih baik mati baginya Kata “Mati” yang dia katakan padaku
Padahal aku telah meyakinkan Cinta, kasih sayang dan kebahagiaa Akan dia temukan Bila dia mengerti arti kehidupan
Namun hal itu harus di usahakan Sabarkanlah kasih dan cinta Hingga kau akan memahami Bahwa hidupmu sangat berarti
Kemudian lihatlah dengan mata hatimu Bahwa semua orang membutuhkanmu Dan mereka mencintaimu Hanya ini yang dapat ku yakinkan untukmu
Bahwa banyak orang yang mencintaimu Namun kau tak pernah tahu hal itu
Menjadi juara di masa sekolah Itulah harapan orang tua masa kini Kepada anak-anaknya, tapi mengapa… Mereka sering menekankan agar anaknya berprestasi
Ketika dewasa, mereka memasukkannya keperguruan tinggi Yang lebih berkualitas dan bergengsi Apakah mereka berpikir bahwa sukses di sekolah Merupakan kunci kesuksesan di masa depan
tidak bisa dipungkiri Sangat sedikit orang yang sukses di dunia ini Yang menjadi juara di sekolah Yang berprestasi secara akademik di masa sekolah
Lalu muncul pertanyaan dalam hati Kenapa sedikit orang yang sukses didunia ini Setelah aku mengarungi Waktupun menjawabnya seiring berganti hari
Jawabannya nya bukan hanya prestasi akademik Yang menentukan kesuksesan seseorang Tapi prestasi dalam kecerdasan majemuk Dan bidangnya juga menentukan suksesnya seseorang
Oh… tahu ngga” Hidup itu memang selalu berubah ya ! Dulu aku berada diatas Dan aku selalu jenuh Aku ingin sekali-kali berada dibawah Namun, Sekarang aku berada dibawah Dan ternyata aku menjadi marah dan kesal Kenapa aku ada dibawah ?! ………………………………………. Rasanya sangat “menyedihkan” ?!
Lalu, timbullah sebuah pertanyaan “dimana aku harus berada sekarang !!!
Ayah, aku lelah Perjalanan ini begitu panjang Sehingga menyita waktu dalam setiap jejak yang kulalui Aku masih jauh bemuara di ruang mimpi masa lalu
Aku ingin kembali tanpa terkoyak dalam luka yang perih Ayah, aku lelah Nyeriku tak terkira hatiku pun terluka
akankah kau masih membiarkan aku berlari menjejaki mimpi padahal kau tahu yang ku inginkan adalah kasih ayah yang suci akankah kau datang menggapai tanganku karena mimpiku adalah keinginan kecil jiwaku
yang kuinginkan adalah menyelami ruang harapan agar ikatan anak dan ayah takkan hilang walaupun aku tidak suka dengan sifat ayah namun sekarang dan untuk selamanya, ayah tetaplah ayah
Senyummu adalah sedihku, tapi senyumku belum tentu sedihmu, ketika kau melihatku tersenyum didunia semu, itu hanya senyuman palsu dan kau tidak tahu, betapa hancurnya hatiku kehilangan dirimu.
blog ini mick persembahkan sebagai ungkapan terima kasih untuk semua orang, terutama keluarga. walau blog ini berisi tulisan, bukan sebuah ungkapan. Tetapi yakinlah, ini sebagian kecil dari hati mick yang ingin mengungkapkannya namun tak mampu, ingin berbicara namun membisu, ingin berbuat namun terbelenggu, ingin tertawa namun terasa hampa, ingin menangis namun air mata tak keluar. Maka dari itu mick tulis dan persembahkan sebuah puisi, dari inspirasi dan suara hati.
Terima kasih ayahku, terima kasih ibuku. lahirku ke dunia. disambut dengan bahagia, rasa puji syukur selalu ada, dihati keluarga, yang melahirkan anak kelima, yang bernama mitra kesuma. dia adalah saya, ketika dilahirkan kedunia. diqomat dan di azan. di asuh mengenal Allah. Di didik mempercayai rasulullah. di ajarkan membaca Al-qur'an, sebagai pedoman dari sebuah kehidupan. terima kasih ayah dan ibu. atas semua hal yang telah kau berikan padaku. salam sayang untukmu. tiada yang bernilai dari pengorbanan suci itu. jasamu takkan terbalas olehku, tapi yakinlah keinginanmu akan kucapai untukmu, ayah..ibuku
AKU TAK TAHU
Aku tidak tahu, Akan jadi apa akunya nanti,
Namun yang pasti aku kan coba Untuk tetap disini,
Akupun tidak tahu kemana takdirkan membawaku pergi,